Hujan Plus Air Kiriman, Puluhan Rumah ‘Kecalapan’ di Desa Karang Rejo

TERENDAM - Kondisi rumah warga terendam banjir di Desa Karang Rejo, Kecamatan Karang Bintang, Tanah Bumbu. (Foto: Istimewa)

Warta Kalimantan – Sejak Rabu (10/1/2024) hingga hari ini, puluhan rumah terendam banjir di Desa Karang Rejo, Kecamatan Karang Bintang, Kabupaten Tanah Bumbu.

Diduga, banjir ini tak cuma diakibatkan hujan deras, tapi juga kiriman air dari PT. Borneo dan lahan perkebunan.

Read More

Kades Karang Rejo, Bina Wafili mengatakan, sungai yang meluap berada di daerah aliran sungai (DAS) Batulicin.

“Tingginya mata air sekitar 0,5 hingga 1 meter dari permukaan rumah. Saat ini, dilaporkan 57 Kepala Keluarga (KK) dan 205 jiwa terdampak banjir,” ungkapnya, Jumat (12/1/2024).

Menurutnya, korban terdampak dapat bertambah seiring pendataan yang terus dilakukan.

Kepala Pelaksana BPBD Tanbu, Sulhadi bilang, bahwa DAS Kusan serta sejumlah titik di Kecamatan Karang Bintang, debit air naik signifikan.

Menyikapi hal itu, tim BPBD Tanbu turun ke lokasi untuk membantu dan melakukan kajian cepat terkait banjir yang melanda.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *